|
Sidang Tingkat Menteri Ke-11 antara Korea Selatan dan Korea Utara ditutup di Seoul pagi tadi setelah berlangsung 3 hari. Komunike pers bersama yang dikeluarkan kedua pihak menyatakan kesediaan untuk berupaya memelihara perdamaian dan kestabilan di Semenanjung Korea.
Dalam komunike itu antara lain dinyatakan bahwa Korea Selatan dan Korea Utara akan aktif bekerja sama menyelesaikan masalah nuklir Korea Utara secara damai melalui dialog; mengadakan kegiatan pertemuan keluarga yang terpisah di Gunung Geumgang; kedua pihak akan berupaya agar program kerjasama ekonomi Selatan-Utara yang sedang berjalan selekasnya mencapai hasil; mengadakan sidang komite promosi kerjasama ekonomi Korea Selatan dan Korea Utara di Seoul dan mengadakan Sidang Tingkat Menteri Korea Selatan-Korea Utara pada bulan Oktober mendatang di Pyong Yang.
|