Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2004-01-31 14:54:05    
Menteri Luar Negeri Korea Selatan berharap pembicaraan 6 pihak tentang masalah nuklir Semenanjung Korea putaran baru dapat diadakan sedini mungkin

Xinhua

Menurut Kantor Berita Xinhua, Menteri Luar Negeri dan Perdagangan Korea Selatan Ban Ki-moon kemarin menyatakan, pemerintah Korea Selatan sedang berupaya untuk diadakannya pembicaraan 6 pihak tentang masalah nuklir Semenanjung Korea putaran kedua. Pihak Korea Selatan sedang bekerja sama dengan berbagai pihak peserta pembicaraan agar pembicaraan dapat diadakan sedini mungkin.

Dalam pidatonya di depan Pertemuan Menteri Luar Negeri Forum Kerja Sama Asia Timur-Amerika Latin yang diadakan di Manila, Ban Ki-moon menandaskan, Korea Selatan berharap pembicaraan 6 pihak tentang masalah Semenanjung Korea dapat secara berangsur-angsur menjadi dialog yang mendorong perdamaian kekal di Semenanjung Korea.

Sementara itu menurut Kantor Berita KCNA Korea Utara, pesawat terbang tentara Amerika dari pangkalan militer Amerika di Korea Selatan pada bulan ini telah mengadakan pengintaian udara sebanyak 190 kali terhadap wilayah Korea Utara.

Kemarin juru bicara Kementerian Luar Negeri Korea Utara dalam pidatonya mengatakan, Amandemen Undang Undang Devisa dan Perdagangan Luar Negeri yang diterima baik oleh Majelis Rendah Jepang Kamis lalu untuk mengenakan sanksi dan blokade ekonomi terhadap Korea Utara adalah tindakan ekstrimis yang secara kasar melanggar Deklarasi Pyongyang Korea Utara-Jepang yang berisi saling tidak mengadakan ancaman keamanan. Tindakan Jepang itu akan merusak perdamaian dan keamanan Asia Timur Laut.