|
Menteri Luar Negeri dan Perdagangan Korea Selatan Ban Ki-moon kemarin di Tokyo mengadakan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Jepang Kawaguchi Yoriko. Kedua pihak menyatakan akan bersama berupaya mendorong penyelesaian masalah nuklir Semenanjung Korea.
Menurut pejabat Korea Selatan, dalam pertemuan kemarin, kedua pihak menjajaki secara mendalam masalah nuklir Semenanjung Korea dan menilai Pertemuan Enam Pihak Beijing putaran kedua yang baru selesai. Ban Ki-moon juga menyampaikan pandangan pihak Amerika tentang masalah nuklir Semenanjung Korea. Yoriko menyatakan, kedua pihak akan meningkatkan kerja sama di bidang pembentukan tim kerja masalah nuklir Semenanjung Korea.
|