Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2004-04-14 13:34:07    
Bank Dunia ingin sosialisasikan pengalaman pengentasan kemiskinan Tiongkok kepada dunia

cri

Menurut Kantor Berita Xinhua, Presiden Komisaris Bank Dunia Michael Klein kemarin di Chengdu, ibukota Provinsi Sichuan, Tiongkok Barat Daya, mengungkapkan, selama berlangsungnya Konferensi Pengentasan Kemiskinan Dunia bulan depan di Shanghai, Bank Dunia akan mensosialisasikan pengalaman pengentasan kemiskinan Tiongkok kepada semua negara peserta konferensi.

Michael Klein baru-baru ini memimpin tim survei lapangan Konferensi Pengentasan Kemiskinan Dunia untuk meninjau pelaksanaan proyek kredit pengentasan kemiskinan Bank Dunia di Provinsi Sichuan Tiongkok Barat Daya. Ia berpendapat, praktek pengentasan kemiskinan di Tiongkok, khususnya dalam pengurangan jumlah penduduk miskin melalui pemberian bantuan kepada perusahaan swasta, telah mencapai hasil yang mengagumkan. Perkembangan ekonomi swasta secara fundamental memperkokoh dasar ekonomi Tiongkok dan menyediakan lapangan kerja kepada banyak penduduk miskin. Pengalaman pengentasan kemiskinan Tiongkok tersebut hendaknya disosialisasikan kepada negara-negara berkembang lainnya.