|
Pembicaraan militer tingkat jenderal antara Korea Utara dan Korea Selatan hari ini diadakan di Hotel Kensington, Kangwon-do, Korea Selatan, dengan dihadiri oleh panglima Tentara Rakyat Korea Utara, Mayor Jenderal An Il-san, panglima angkatan laut Korea Selatan, Laksamana Pertama Park Jung-hwa dan delegasi yang dipimpinnya.
Dikabarkan, dalam pembicaraan kali ini kedua pihak akan terus memusatkan pembahasan terhadap masalah pencegahan konflik militer di perairan bagian barat Semenanjung Korea.
|