Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2004-06-23 15:39:39    
Business Beijing, Juni 2004 : Fasilitas-Fasilitas Umum di Beijing Harus Disesuaikan Bagi Penyandang Cacat

cri

Beijing telah mengeluarkan peraturan pertama di Tiongkok mengenai peraturan-peraturan bagi tempat-tempat umum, seperti gedung-gedung perkantoran dan area tempat tinggal agar dapat menyediakan fasilitas-fasilitas khusus bagi penyandang cacat.
Peraturan tersebut telah dikeluarkan pada tanggal 16 Mei 2004, bertepatan dengan Hari Ulang Tahun ke-14 Hari Penyandang Cacat Nasional.

Perusahaan-perusahaan konstruksi Tiongkok mulai saat ini harus memperhatikan kebutuhan para penyandang cacat pada saat membangun gedung, rekonstruksi atau pembangunan-pembangunan proyek lainnya.

Fasilitas-fasilitas yang telah diselesaikan sebelum tanggal 16 Mei juga diharuskan mengikuti peraturan pemerintah, dan akan diminta untuk melakukan penambahan-penambahan fasilitas yang lebih baik yang sesuai dengan kebutuhan para penyandang cacat.

Proyek-proyek resmi yang tidak patuh terhadap peraturan tersebut akan dikenakan sanksi. Juga, apabila ditemukan adanya beberapa kerusakan atau penyimpangan terhadap beberapa fasilitas khusus tersebut, maka akan dikenakan denda sebesar 3 Yuan hingga 30.000 Yuan.