
Pertandingan grup tahap pertama dalam rangka Kejuaraan Sepak Bola Eropa Tahun 2004 telah berakhir di Portugal dini hari ini waktu Indonesia barat. Tim tuan rumah Portugal dan juara bertahan Perancis serta 6 tim lainnya berhasil maju ke perempat final.
Dalam dua pertandingan grup yang terakhir, tim Ceko mengalahkan Jerman 2:1 dan Belanda menggilas Latvia 3:0.
Melalui 24 pertandingan selama 12 hari, Portugal, Yunani, Perancis, England, Swedia, Danmark, Ceko dan Belanda berhasil melangkah maju ke perempat final. Sedangkan tim-tim kuat tradisional lainnya seperti Italia, Spanyol dan Jerman tersisih. Tim Ceko adalah satu-satunya tim yang memenangkan semua pertandingan di tiga babak pertandiangan grup.
Pertandingan perempat final akan dimulai dini hari besok waktu Indonesia barat. Portugal akan berhadapan dengan England, Perancis melawan Yunani, Swedia melawan Belanda, Danmark melawan Ceko.




|