KTT Bisnia Dan Investasi Tiongkok-ASEAN pertama yang deselenggarakan bersama oleh Kementerian Perdagangan Tiongkok, Dewan Tiongkok Untuk Mempermaju Perdagangan Internasional CCPIT dan Pemerintah Daerah Otonom Etnis Zhuang Guangxi dibuka kemarin sore di Nanning, ibu kota daerah otonom tersebut. KTT kali ini bertema Mendorong Kerjasama Saling Menguntungkan, Mengupayakan Perkembangan Bersama.
KTT yang diprakarsai oleh Perdana Menteri Tiongkok Wen Jiabao pada kesempatan KTT Tiongkok-ASEAN ke-7 tanggal 8 Oktober tahun lalu di Bali itu merupakan tindakan nyata dalam rangka pembangunan zona perdagangan bebas Tiongkok-ASEAN CAFTA.
Pertemuan kemarin dihadiri oleh Menteri Perdagangan Tiongkok Bo Xilai. Pemimpin dari negara-negara anggota ASEAN antara lain Menteri Perindustrian Dan Sumber Daya Primer Brunei, Pehin Dato Abdul Rahman Taib, Menteri Perdagangan Indonesia Mari Pengestu, Menteri Kantor Perdana Menteri Malaysia Tan Sri Bernard Giluk Dompok, Menteri Perdagangan Myanmar Tin Naing Thain, Menteri Perdagangan Dan Perindustrian Singapura Lim Hng Kiang, Menteri Perindustrian Vietnam Hoang Trung Hai, Wakil Menteri Perdagangan Dan Perindustrian Filipina Thomas Aquino dan Wakil Menteri Perdangan Thailand Anutin Charnvirakul menghadiri pertemuan tersebut dan mengucapkan pidato.
Ketua Umum Kadin Indonesia, Mohamed Hidayat juga hadir dalam Ekspo Tiongkok-ASEAN kali ini dan sempat diwawancarai oleh wartawan CRI. Berikut hasil wawancara tersebut.
|