Menurut Kantor Berita Xinhua, Perhimpunan Bulan Sabit Merah Uni Emirat Arab kemarin memutuskan akan mengirim bantuan materiil kepada Fallujah, Irak, dengan dua pesawat terbang.
Penanggung jawab perhimpunan tersebut kemarin mengatakan kepada media, bahwa kedua pesawat terbang tersebut akan mengangkut 88 ton barang bantuan, termasuk kemah, selimut wol, obat-obatan, alat-alat kedokteran dan makanan. Setelah diangkut ke bandara Baghdad, barang-barang bantuan tersebut akan dibagi-bagikan kepada penduduk Fallujah oleh Perhimpunan Bulan Sabit Merah Uni Emirat Arab.
|