
Presiden Amerika Serikat George W.Bush kemarin di Washington menyatakan, setelah sejumlah negara menarik mundur tentaranya dari Irak, AS akan terus memikul tanggung jawab pembangunan kembali pasca perang Irak, tidak akan terpengaruh oleh penarikan tentara negara lain dari Irak.
Di depan jumpa pers seusai pertemuan dengan Presiden Ukraina Viktor Yushchenko Bush mengatakan, dia memahami tindakan tentara Ukraina menarikan mundur tentaranya dari Irak yang dijanjikan oleh Yushchenko pada kampanye pemilihan presiden dan AS tidak akan dipengaruhi oleh tindakan Ukraina.
Sementara itu, Wakil Menteri Luar Negeri AS Robert Zoellick yang berkunjung ke Estonia menyatakan, penarikan tentara Estonia dari Irak hendaknya diputuskan oleh Estonia sendiri.
|