Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2005-04-27 15:53:06    
Hu Jintao Adakan Pembicaraan Dengan Presiden Filipina Aroyo

cri

Presiden Tiongkok Hu Jintao yang sedang mengadakan kunjungan kenegaraan di Filipina hari ini di Manila mengadakan pembicaran dengan Presiden Filipina Aroyo. Pemimpin kedua negara mencapai kesepahaman penting untuk dengan aktif mendorong hubungan Tiongkok-Filipina, dan dengan bulat menyetujui pembinaan hubungan kerjasama strategis Tiongkok-Filipina yang mengupayakan perdamaian dan pembangunan.

Dalam pembicaraan itu Hu Jintao mengatakan, persahabatan Tiongkok-Filipina sesuai dengan kepentingan fundamental kedua negara, juga menguntungkan perdamaian, kestabilan dan kemakmuran regionl.

Aroyo menilai usulan yang diajukan Presiden Hu Jintao berpandangan sangat tajam. Perkembangan Tiongkok menguntungkan perdamaian dan pembangunan regional dan dunia, membina hubungan kerjasama strategis Filipina-Tiongkok adalah pilihan penting pemerintah Filipina. Pemerintah Filipina berpegang teguh pada politik Satu Tiongkok, dan menghormati pendirian pemerintah Tiongkok dalam masalah Taiwan.

Seusai pembicaraan itu, lembaga terkait pemerintah kedua negara Tiongkok-Filipina menandatangani sejumlah persetujuan dan dokumen kerjasama yang menyangkut banyak bidang. Presiden kedua negara menghadiri upacara penandatanganan itu.