Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2005-06-15 13:25:18    
Menyeruput  "Kopi Sore"

cri

Saudara pendengar, selamat berjumpa kembali dalam Ruang Serba-Serbi. Saya pengasuh acara ini Lily. Saudara pendengar, bagi karyawan yang bekerja setiap hari, bukan hal mudah menyisihkan waktu cukup untuk menikmati kopi sore yang tradisional, maka kebiasaan minum "kopi sore" yang singkat tapi nyaman berangsur-angsur popler di kalangan karyawan kantor di Tiongkok.

Di daerah-daerah perkantoran kini bermunculan banyak kedai kopi waralaba, swalayan dan cepat saji serta ruang nyaman dekat jalan sangat disenangi para tamu. Meskipun kopi yang ditawarkan sederhana dan tradisional, tapi jenisnya tidak kurang dari 20, ditambah belasan macam kue-kue dan makanan kecil lain cukup melengkapi menu kopi sore. Menurut keterangan manajer kedai kopi Starburks, Adam, tiap hari minum kopi sebaiknya tidak lebih dari 6 cangkir. Minum kopi dengan ditemani makanan lain bukan saja menambah suasana minum kopi, tapi juga dapat lebih merasakan nikmatnya kopi itu sendiri, menambah sedapnya minuman itu.

Prinsip yang harus dipegang dalam memilih makanan sebagai pendamping kopi ialah makanan yang cita rasanya dekat dengan kopi untuk menambah kesedapannya. Di kedai-kedai kopi waralaba ada dua jenis kopi: kopi murni dan kopi campuran. Kopi murni mempunyai cita rasa yang khas, segar atau harum, terbuat dari satu jenis biji kopi yang berasal dari tempat-tempat yang berbeda, harganya relatif mahal. Sedang kopi campuran terbuat dari biji kopi yang berbeda, antara lain cappuccino dan Caramel Macchiato. Makanan yang ditawarkan terbagi menurut cita rasanya, seperti kue, kue kering dan pie. Marilah kita coba merangkai beberapa set menu kopi:

Rangkaian pertama: House coffee + Apple pie

"House coffee" atau kopi rumah tangga adalah semacam kopi campuran cita rasa Amerika Latin, harumnya segar, rasanya sedikit asam, maka makanan pendampingnya adalah kue kering walnut, dan apple pie. Apple pie renyah kulitnya, isinya daging buah atau selai yang manis dan harum. Minum kopi dengan pie seperti itu sangat cocok bagi pemula penggemar kopi.

Rangkaian kedua: Cappuccino + Kue Cheese Strawberry

Cappuccino adalah salah satu kopi Eropa yang paling klasik. Kopi ekstrak ditambah busa susu segar membuat cappuccino harum dan licin, diminum dengan ditemani hidangan kue tar cheese yang empuk, benar-benar menggiurkan mereka yang ingin melangsingkan badan.

Rangkaian ketiga: Coffee Verona + Roti Kering Coklat

Kopi Verona adalah kopi campuran Amerika Latin dan Indonesia, memiliki harum dan manis seperti coklat, maka dinamakan pula "Kopi Valentine", hidangan yang paling cocok untuk menemaninya adalah caramel, susu dan coklat. Yang dapat memadukan ketiga macam itu adalah roti kering coklat. Roti kering panjang yang berisi cream itu terbungkus selai coklat, sangat harum, renyah dan licin cita rasanya.

Kopi umumnya terbagi kopi hitam, espresso dan cappuccino

Kopi Hitam

Ada yang mengatakan bahwa mereka yang gemar minum "kopi hitam" tanpa titambah susu dan gula, adalah peminum kopi yang sejati. Sebenarnya tidak ada aturan yang tetap untuk minum kopi, misalnya di negara-negara Timur Tengah atau Afrika, minum kopi ditambah kayu manis dan rempah-rempah lain. Berbicara tentang kopi yang bagus, minum kopi hitam dapat menikmati cita rasa aslinya yang kental dan seimbang, sedangkan susu atau cream bisa menghilangkan rasa kelat, sedang ditambah gula dapat mengubah rasa pahit menjadi manis.

Pendek kata, ditambah susu, cream dan gula atau tidak, tergantung kesenangan masing-masing. Pilihlah kopi yang Anda sukai, Anda akan menikmati kesenangan yang terkandung di dalamnya.

Kopi Espresso

Dalam bahasa Italia kata "Espresso"berarti ekspres atau cepat. Kopi Italia disebut sebagai dasar kopi yang bagus. Meskipun nama baik kopi Italia milik negeri tersebut, tapi mesin kopi Italia yang pertama mulai diuji coba di Perancis, namun yang berhasil meneliti dan membuatnya adalah orang Italia.

Di Italia, harga secangkir kopi dikontrol oleh pemerintah. Bagi orang Italia yang ingin mencicipi kopi bercita rasa paling kental dan pahit, kopi diminum dengan "demitasse" yang berarti setengah cangkir. Kopi itu adalah 1,5 ounce kopi hitam yang sangat kental ditambah cream kelas satu yang mengapung di atasnya.

Cappuccino

Semacam kopi Italia yang dibuat dengan mencampurkan kopi espresso dan susu busa uap dalam ukuran yang sama. Warna kopi itu seperti topi warna coklat yang dipakai biarawan gereja Cappuccino, itulah sebabnya mengapa jenis kopi itu dinamakan Cappuccino.

Saudara pendengar, demikian tapi telah kami perkenalkan "kopi sore" dan jenis kopi. Terima kasih atas perhatian anda, sampai jumpa lagi dalam ruangan yang sama minggu depan. Inilah penyiar anda Lily.