|
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Dan Perdagangan Korea Selatan dan juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia kemarin menyatakan sambutan baik terhadap Pembicaraan 6 Pihak putaran baru yang akan digelar dan mengharapkan pembicaraan itu mencapai kemajuan substansial.
Juru bicara Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan Korea Selatan kemarin mengeluarkan pernyataan bahwa pihaknya akan beruapaya memainkan peranan positif dan aktif dalam Pembicaraan 6 Pihak putaran ke-4 supaya proses penyelesaian masalah nuklir Semenanjung Korea mencapai kemajuan substansial.
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Alexander Yakovenko kemarin menyatakan kepada kalangan pers, Rusia selalu berpendirian menyelesaikan masalah nuklir Semenanjung Korea melalui perundingan. Pihaknya mengharapkan Pembicaraan 6 Pihak yang akan digelar di Beijing itu dapat mencapai kemajuan yang menonjol.
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Kong Quan kemarin mengumumkan, Pembicaraan 6 Pihak putaran ke-4 mengenai masalah nuklir Semenanjung Korea dijadwalkan hari Selasa mendatang di Beijing.
|