
Presiden Tiongkok Hu Jintao yang sedang berkunjung di Kenya kemarin di di Nairobi mengadakan pertemuan dengan Direktur Eksekutif Program Habitat PBB (UN-Habitat) Anna Kajumolo Tibaijuka dan Penjabat Direktur Eksekutif Program Lingkungan PBB (UNEP), Shafqat Kakakhel.
Hu Jintao menaytakan, Program Habitat PBB telah memberikan sumbangan positif dalam mendorong pembangunan papan manusia dan pembangunan berkelanjutan global. Sedangkan Program Lingkungan PBB memainkan peranan penting dalam mendorong penyelesaian masalah lingkungan hidup global, kerja sama internasional di bidang lingkungan hidup, dan membantu negara-negara berkembang di bidang pembangunan kemampuan pelestarian lingkungan hidup.

Ditekankannya Hu Jintao, pelestarian lingkungan hidup adalah politik dasar Tiongkok. Pembangunan habitat manusia adalah isi penting dalam pembangunan menyeluruh masyarakat cukup sandang pangan di Tiongkok. Tiongkok akan meningkatkan intensitas untuk terus memperbaiki lingkungan hidup dan mendorong usaha pembangunan habitat manusia.
Pada kesempatan itu Tibaijuka dan Kakakhel menghargai tinggi hasil-hasil yang dicapai Tiongkok dalam pengembangan usaha habitat manusia dan pelestarian lingkungan hidup.
|