Menurut Kantor Berita Xinhua, pengacara utama untuk mantan presiden Irak Saddam Hussein, Khalil al-Dulaimi hari ini mengatakan, Saddam dan 7 terdakwa lainnya sejak kemarin mulai mogok makan, untuk memprotes pengacara Khamis al-Obeidi diculik dan dibunuh oleh personel bersenjata.
Dulaimi kemarin di Yordania membenarkan, Saddam dan para terdakwa lainnya bersumpah bahwa mereka tidak akan menghentikan mogok makan sebelum juri pengacaranya mendapat perlindungan internasional.
Pejabat Kementerian Urusan Dalam Negeri Irak kemarin membenarkan, pengcara untuk Saddam Hussein, yaitu Khamis al-Obeidi dibunuh di Baghdad.
|