Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2006-11-15 15:14:02    
India

cri
Nama Negara: Republik India

Hari Kemerdekaan: Tanggal 15 Agustus (tahun 1947)

Hari Nasional: tanggal 26 Januari (tahun 1950)

Bendera Nasional: terdiri dari tiga empat segi panjang, dari atas ke bawah masing-masing berwarna orange, putih dan hijau, di bagian tengah warna putih ada gambar roda hukum agama warna biru dengan 24 poros. Warna orange melambangkan keberaniaan dan semangat yang mengorbankan diri sendiri sementara juga warna baju pendeta, warna pahlawan-pahlawan yang mengorbankan diri untuk negara. Warna putih melambangkan kebenaran yang murni. Sedangkan warna hijau melambangkan keyakinan, mewakili tenaga produksif yang diandalkan umat manusia .

Lambang Nasional: di atas pangkalan bundar berdiri empat ekor singa yang berwarna emas dengan melambangkan keyakinan, keberanian dan kekuatan. Di sekitar pangkalan tersebut ada empat binatang penjaga yang menjaga empat arah: di timur gajah, di selatan kuda, di barat sapi dan di utara singa. Di antar binatang penjaga ukiran roda hukum agama. Di bawah ukiran tersebut tertulis pepatah "Hanya Kebenaran Baru Bisa Menang" dalam bahasa Sansekerta dari buku suci India zaman kuno.

Lagu Nasional: Keinginan Rakyat

Ibu Kota: New Delhi. Jumlah penduduk: 12,8 juta(tahun 2001)

Geografi Alam: Makna India dalam bahasa Sanskerta adalah bulan. Luasnya sekitar 2,98 juta kilometer persegi (tidak meliputi daerah penguasaan India di perbatasan Tiongkok-India dan daerah kontrol India di Kashmir). Pemerintah India menyebut luas wilayahnya 3 juta 287,8 ribu kilometer persegi. Luasnya India menempati urutan ke-7 di dunia. India terletak di bagian selatan Asia, negara yang terbesar di sub daratan Asia Selatan. India terdiri dari tiga daerah geografik antara lain Padang Tinggi Deccan, Padang Tinggi dan Dataran Sentral serta daerah pegunungan Himalaya.

Sejarah Singkat: India salah satu negeri peradaban kuno, pada sekitar tahun 2000 sebelum Masehi menciptakan peradaban Sungai India yang cemerlang.
Politik: Undang-undang dasar yang berlaku sejak tanggal 26 Januari tahun 1950 menentukan India sebagai negara sistem federasi, republik demokratis yang berdaulat, sosialis dan sekuler. India menerapkan sistem demokratis parlemen ala Inggris.

Ekonomi: India adalah sebuah negeri pertanian. India adalah negeri produsen susu terbesar di dunia, sementara juga produsen kapas dan teh yang penting di dunia. India kaya akan sumber daya, industrinya terutama meliputi manufaktur, tenaga listrik, pertambangan, tekstil, makanan, mesin canggih, otomotif, peranti lunak dan penerbangan. Tahun-tahun terakhir ini, pemerintah India melaksanakan reformasi ekonomi secara menyeluruh, laju pertumbuhan ekonomi sangat menonjol.

Nama mata uang: Rupee.

Militer: Presiden adalah panglima kekuatan bersenjata atas namanya saja, kabinet adalah badan pengambil kebijakan militer tertinggi. Kementerian Pertahanan bertanggung jawab atas komando, pengelolaan dan koordinasi tentara. Kekuatan tentara sejumlah 1,27 juta, urutan ke-4 di dunia. Anggaran belanja pertahanan India pada tahunan 2001-2002 tercatat 620 miliar Rupee atau sekitar 1,32 miliar dolar AS, bertambah 13,8% dibanding tahun sebelumnya.

Diplomasi: India adalah salah satu negara yang memprakarsai Gerakan Nonblok. Pemerintah India selalu menekankan Nonblok sebagai dasar kebijakan luar ngerinya, berupaya mengembangkan hubungan dengan semua negara, dan memainkan peranan penting dalam urusan regional dan internasional. Seusai Perang Dingin, pemerintah India menyesuaikan kembali kebijakan keseimbangan negara besar yang cenderung kepada Uni Soviet dalam jangka panjang sebelumnya, melaksanakan kebijakan luar negeri pragmatis di berbagai bidang, menciptakan lingkungan regional kekal, damai dan stabil yang bermanfaat bagi pembangunannya sendiri. Tahun-tahun terakhir ini, seiring dengan terus meningkatnya kekuatan terpadunya, India mempercepat pelaksanaan strategi luar negeri negara besar. Menekankan kebijakan luar negeri mengabdi kepada ekonomi dan perdagangan, memelihara hubngan dengan Rusia dan anggota lainnya Masyarakat Persemakmuran Negara-negara Merdeka, dengan sekuat tenaga mengembangkan hubungan dengan negara-negara maju antara lian Amerika Serikat, Jepang dan negara-negara Eropa, khususnya di bidang kerjasama ekonomi, perdagangan dan iptek, penyerapan modal dan teknologi. Hubungan dengan negara-negara anggota ASEAN berkembang pesat. Mementingkan keamanan energi, berangsur-angsur mengadakan pergaulan dan kerjasama dengan negara-negara pensuplai energi antara lain negara-negara Teluk dan Asia Tengah.

Hubungan dengan Tiongkok: pada tanggal 1 April tahun 1950, Tiongkok dan India menggalangkan hubungan diplomatik.