Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2006-11-20 13:42:50    
Membuka Toko Online

cri
Di Tiongkok, seiring dengan semakin matangnya teknologi internet dan semakin memasyarakatnya layanan online, e-bisnis berangsur-angsur berkembang menjadi salah satu jalur utama kontak bisnis. Bersamaan dengan itu, mereka yang pintar membaca situasi bahkan menjadikan dunia internet sebagai "lapangan kerja" untuk memperoleh pendapatan. Ada yang membuka toko online, ada juga yang menyerahkan karya inovasinya melalui internet dan memperoleh keuntungan daripadanya. Dalam edisi kali ini kami perkenalkan keadaan di bidang tersebut.

Saudara pendengar, statistik yang diumumkan Pusat Informasi Internet Tiongkok menunjukkan, dewasa ini jumlah pengguna internet di Tiongkok telah melampaui 100 juta orang. Jumlah komputer yang bisa digunakan untuk akses ke internet melampuai 50 juta unit. Berkat pemasyarakatan internet, dunia internet telah berkembang menjadi lapangan kerja yang baru.. Liu Yingying yang sedang belajar di perguruan tinggi adalah pemilik sebuah toko online. Dia mengatakan:

"Gadis-gadis suka membeli pakaian trendi. Dulu saya selalu membeli pakaian di pasar. Kemudian saya baru menyadari bahwa para mahasiwa adalah konsummen yang potensial. Maka saya mengambil keputusan untuk membuka sebuah toko online."

Karena melalui internet kedua pihak pelaku transaksi tidak bertemu langsung, maka proses pembayaran dan jaminan keamanan transaksi sangat diperhatikan. Dewasa ini, bisnis online perseorangan di Tiongkok terutama menyediakan layanan pembayaran pihak ketiga, yaitu penyelenggara internet. Dengan sistem ini, pembeli membayar dulu ke penyelenggara internet. Uang itu baru akan disampaikan kepada pemilik toko online hanya setelah dikonfirmasi bahwa barang penjualannya telah sampai ke tangan pembeli dengan aman.

Membuka toko online tidak memerlukan investasi dan waktu yang banyak. Hanya dengan meng-klik mouse saja di layar komputer, Anda akan menjadi bos. Banyak orang berpendapat, membuka toko online tidak saja menggembleng ketrampilan diri sendiri, tetapi juga akan mendatangkan keuntungan ekstra bagi dirinya. Menjadi pemilik toko online sangat populer di antara para pemuda Tiongkok yang berambisi menjadi bos sambil belajar di sekolah.

Pada tahun 1999, di Tiongkok muncul toko online gelombang pertama. Kini jumlah toko online di Tiongkok telah melampaui 400.000. Sebagian toko online itu dibuka oleh pemiliknya sebagai profesi tetap. Pendapatan yang diperoleh hampir separuh pemilik toko online melebihi 30.000 yuan renminbi. 20% pembuka toko online dalam satu bulan bisa mendapat penghasilan melebihi 10.000 yuan renminbi. Di seluruh Tiongkok, jumlah yang mengadakan transaksi melalui internet telah melampau 15 juta jiwa. Mengapa keuntungan toko online begitu baik? Seorang pemilik toko online yang bernama Xiaoyatou mengatakan:

"Saya terutama menawarkan kosmetik. Saya bisa sukses karena saya mengirim produk dengan kecepatan maksimal setelah transaksi ditetapkan agar pembeli memperoleh barang secepatnya. Salah satu kekhawatiran pembeli dalam transaksi online ialah apabila ia tidak memperoleh barang setelah uangnya dikirim. Maka yang penting ialah melegakan hati pembeli. Ini juga merupakan cara agar pembeli menjadi pelanggan lama. Meskipun semuanya terletak pada detail kecil, tapi sangat berguna."

Kalau orang yang membuka toko online memindahkan bentuk perdagangan tradisioanl ke internet, maka, yang disebut sebagai Witkey sama sekali melepaskan bentuk lapangan kerja industri inovasi yang tradsional. Mereka bukanlah pegawai yang duduk di kantor, tetapi menjadi kelompok pekerja rumahan yang bekerja di rumah sendiri.

Konsep Witkey diajukan pada Juli tahun 2005. Ini merupakan model yang mengubah ketrampilan, ilmu pengetahuan atau kearifan seseorang sebagai harta melalui internet. Model utamanya adalah individu atau surat tugas online untuk menyatakan produk inovasi apa yang dibutuhkan. Setelah imbalan diberikan, Witkey dari berbagai tempat akan menerima tugas melalui tender.

Chen Yi yang tinggal di distrik Fengtai Beijing adalah Witkey profesional yang terkenal di internet. Setengah tahun yang lalu, dia masih adalah seorang wanita rumah tangga. Sedangkan selama separuh tahun ini, Chen Yi telah dengan sukses menerima belasan tender melalui internet, dan mendapat imbalan 10 ribu lebih Yuan Reminbi. Dikatakannya:

"Saya bekerja di bidang desain, tanda, figur perusahaan, atau situs serta flash. Pendapatan yang saya baru menjadi seorang Witkey mungkin hanya 2 atau 3 ribu Yuan Renminbi, akan tetapi bila semakin banyak pelanggan menemukanmu, tambahan pendapatan sebulan semakin banyak."

Baik berusaha dengan perdagangan online atau menjadi Witkey, bisnis online sedang dibangkitkan di Tiongkok. Pelanggan internet yang bekerja online tidak saja memperoleh keuntungan, tetapi juga menciptakan kemakmuran untuk masyarakat melalui usaha sendiri. Kami yakin seiring dengan popularnya internet di Tiongkok, dan terus matangnya teknologi internet, e-bisnis akan memberi lebih pengaruh pada kehidupan orang Tionghoa.