|

Menurut Kantor Berita Xinhua, Direktur Jenderal Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA), Mohammed Mostafa El Baradei kemarin di Wina menyatakan sambutan baik atas keinginan positif pihak-pihak terkait masalah nuklir Semenanjung Korea untuk menghidupkan kembali Pembicaraan 6 Pihak.
Baradei dalam pidatonya di depan sidang Dewan Pengurus IAEA menekankan, uji coba nuklir Korea Utara bulan lalu menunjukkan penting dan urgennya penyelesaian masalah nuklir Semenanjung Korea melalui perundingan. Pemulihan dialog pihak-pihak terkait adalah tak terkurangkan dan urgen. Ia merasa senang dengan kejamuan positif yang dicapai baru-baru ini untuk membuka kembali Pembicaraan 6 Pihak.
Sementara itu, Baradei menyesalkan dan khawatir akan uji coba nuklir Korea Utara, karena hal itu merupakan tantangan serius terhadap sistem non-proliferasi nuklir global. IAEA sewaktu-waktu bersedia mengadakan kerja sama dengan Korea Utara dan pihak-pihak lain untuk mengupayakan suatu rencana penyelesaian guna menjamin semua kegiatan nuklir Korea Utara digunakan hanya untuk tujuan damai.
|