Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2007-01-24 14:23:45    
Luliang

cri

Selain hutan pasir berwarna, Luliang adalah kampung asal budaya Cuan. Cuan adalah sebutan etnis-etnis minoritas di bagian timur laut Provinsi Yunnan lebih 1.300 tahun lalu. Selain sejarah, budaya Cuan meninggalkan pula sebuah batu bertulis besar yang mencatat sejarah jaya dan runtuhnya keluarga Cuan selama mendominasi Provinsi Yunnan. Piagam batu bertulis itu merupakan pula benda seni kaligrafi yang amat berharga.

Setelah mengunjungi batu bertulis, wisatawan dapat melanjutkan perjalanan untuk mengunjungi Kuil Dajue yang bersejarah ratusan tahun. Menurut catatan buku sejarah, pada masa dinasti-dinasti Ming dan Qing setelah abad ke-14, Kuil Dajue sama masyurnya dengan Kuil Huating dan Kuil Taihua di kota Kunming. Direktur Biro Administrasi Benda Budaya Kabupaten Luliang, Wang Hongbin mengatakan,"Kuil Dajue di kabupaten ini adalah benda budaya yang dilindungi di Provinsi Yunnan, merupakan kelompok bangunan kuil zaman kuno yang mengkombinasikan seni dan budaya Konfusianisme, Taoisme dan Buddha, memanifestasikan fenomena budaya plural di Yunnan yang menyatukan budaya Tiongkok Tengah, budaya Asia Tenggaradan budaya setempat." Demikian kata Wang Hongbin.

Dari Kuil Dajue kita mengunjungi sebuah tempat yang santai dan indah pemandangannya yakni Taman Bunga Teratai Danau Baishui. Mendayung perahu di danau yang penuh ditumbuhi pohon teratai dengan bunganya yang indah adalah suatu pengalaman yang manis. Wakil Direktur Biro Pariwisata Kabupaten Luliang, Luo Yuanmei mengatakan,"Taman bunga teratai di dataran tinggi ini menarik minat semakin banyak wisatawan manca negara, khususnya tamu dari Asia Tenggara. Perkembangan pariwisata tidak saja telah mendorong kemajuan ekonomi dan sosial Kabupaten Luliang, dengan efektif telah melindungi pula ekosistem di sini sehingga lingkungan dan pemandangan Luliang menjadi semakin indah dan asri."


1 2