Juru bicara pihak militer AS William Caldwell kemarin menyatakan, 4 buah helikopter AS ditembk jatuh oleh senjata dari darat di Irak sejak tanggal 20 Januari. Ini merupakan untuk pertama kali pihak militer AS secara terbuka mengakui pesawat terbang ditembak jatuh di Irak.
Caldwell mengatakan, pemeriksaan yang diadakan pihak militer AS terhadap kecelakaan udara tiga helikopter militer dan satu helikopter pribadi belum selesai, tapi ternyata mereka semuanya ditembak jatuh oleh senjata api di darat. Untuk itu, tentara AS telah mengubah taktik, teknologi dan proses mengenai penggunaan helikopter di Irak.
|