Menurut Kantor Berita Xinhua, Menteri Perdagangan Tiongkok Bo Xilai kemarin mengatakan, Tiongkok tidak pernah mengupayakan surplus tinggi.
Menjawab pertanyaan wartawan di Beijing, Bo Xilai mengatakan, pertumbuhan surplus Tiongkok memang sangat cepat, namun keuntungan yang diperoleh pengekspor sangat tipis di pasar Eropa, Amerika Serikat ( AS ), yang mendapat keuntungan lebih besar adalah pengimpor dan pedagang eceran di Eropa dan AS serta komsumen tempat tujuan ekspor, mereka dapat membelanja produk yang berharga murah dan berkualitas tinggi. Bo Xilai menyatakan pula, Tiongkok juga mengharapkan keseimbangan perdagangan, namun pengaturannya diperlukan suatu proses.
Surplus Tiongkok tahun lalu mencapai 177,4 miliar dolar AS. Dalam laporan pekerjaan pemerintah, Perdana Menteri Tiongkok Wen Jiabao kemarin mengatakan, Tiongkok akan mengoptimalkan struktur impor dan ekspor, mengubah pola pertumbuhan perdagangan luar negeri, berupaya meredakan konstradiksi yang terlalu besar dalam surplus perdagangan luar negeri.
|