
Menurut Kantor Berita Xinhua, Tiongkok akan mengumpulkan tenaga seluruh negeri dan memusatkan kecerdasan berbagai pihak, mengintegrasi berbagai jenis sumber daya, dengan sungguh-sungguh menjaga keamanan Olimpiade Beijing dan menjamin kesuksesan penyelenggaraan Olimpiade Beijing.

Ini diungkapkan Anggota Politbiro Dewan Harian Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok, Luo Gan di depan rapat kerja nasional antiterorisme ke-3 yang diadakan di Beijing.
Ia menginstruksikan pihak terkait meningkatkan daya koordinasi komando antiterorisme dan daya penangangan tanggap darurat, mempertahankan pemaduan pencegahan dan pemukulan, dan dengan sungguh-sungguh meningkatkan daya pencegahan kegiatan teroris, memainkan sepenuhnya peranan mekanisme kerja sama anti-terorisme internasional dan meningkatkan kerja sama internasional antiterorisme.

Kemarin, di Beijing juga telah diadakan latihan antiterorisme "Changcheng 4" dan ini merupakan latihan antiterorisme yang diadakan Tiongkok untuk kebutuhan keamanan Olimpiade tahun 2008.
|