Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2007-10-12 18:39:00    
Keberhasilan di Olahraga Olimpiade Khusus Berujung Pada Perubahan Hidup

Kantor Berita Xinhua

Diiringi dengan tepuk tangan riuh dan sorak-sorai, atlet renang Tiongkok Chen Yanli melangkah menuju podium Olimpiade Khusus Shanghai tahun 2007. Ia dan rekan seperjuangannya memperoleh gelar juara dalam cabang renang gaya bebas. Medali emas adalah penghargaan yang sulit diperoleh, namun yang lebih sulit diperoleh ialah perubahan yang didatangkan oleh Olimpiade Khusus Shanghai kepada Chen Yanli. Pada tahun 1988, Chen Yanli lahir di kota Tianjin, Tiongkok Utara. Saat masa kanak-kanak, Chen Yanli adalah sosok yang sangat hiperaktif, hingga ia duduk di bangku kuliah, ia masih tidak bisa konsentrasi, sehingga ia mengalami kesulitan dalam belajar. Kemudian, setelah memeriksakan dirinya ke dokter, orang tuanya menemukan bahwa IQ Chen Yanli lebih rendah dari pada teman-teman sebayanya, dan ia masih mengidap hiperaktif. Tak lama kemudian, orangtuanya bercerai dan Chen Yanli terpaksa hidup dengan neneknya yang sudah lanjut usia. Semua itu berdampak besar bagi perubahan kehidupan Chen Yanli. Ia menjadi segan bergaul dengan orang lain dan sedikit berbicara. Pada tahun 2002, Chen Yanli belajar di sekolah khusus bagi anak-anak yang tingkat IQ-nya rendah. Di sana ia mendapatkan perhatian dan bimbingan ilmiah. Di tempat itulah, potensinya yang selama ini terkukung dapat dibebaskan. Pada waktu itu, Chen Yanli tertarik dengan olahraga renang. Karena rasa tertariknya yang amat besar, maka ia pun rajin berlatih. Berkat dukungan pelatih dan tekadnya yang kuat untuk menempuh latihan yang berat, Chen Yanli akhirnya mampu mencapai hasil gemilang di cabang olahraga favoritnya ini. Prestasi yang sudah dicapainya adalah keberhasilannya merebut satu medali emas dan dua medali perak pada Pekan Olahraga Nasional ketiga Olimpiade Khusus. Pada Pekan Olahraga Nasional Olimpiade Khusus keempat tahun 2006, ia merebut lagi tiga medali emas dan dua medali perak. Mungkin olahraga renang adalah satu-satunya hal yang bisa mendatangkan kegembiraan bagi Chen Yanli. Dan pelatihnya, Zhang tahu dengan jelas efek olahraga ini terhadap perkembangan dirinya. Zhang mengatakan, bahwa keberhasilan Chen Yanli di bidang renang dapat meningkatkan rasa percaya dirinya, sehingga ia punya keberanian untuk bergaul dengan orang lain. Dengan olahraga, ia bisa menjalin hubungan dan menyesuaikan dirinya dengan masyarakat. Selain itu, ia pun bisa belajar banyak dari orang lain.

Karena mencapai hasil gemilang di bidang renang, maka kehidupan pribadi Chen Yanli pun ikut membaik. Sekarang Chen Yanli telah bekerja di sebuah pabrik di Tianjin. Ia sangat menyukai pekerjaannya. Chen Yanli mengatakan bahwa dirinya mempunyai impian yang sederhana, yaitu meningkatkan kemampuan dirinya agar ia tidak perlu lagi bergantung pada keluarganya.