Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2007-10-19 16:54:51    
Tugas Utama Persiapan Olimpiade Beijing Dirampungkan

cri
 Wakil Gubernur Kota Beijing Liu Jingming, selaku Wakil Ketua Eksekutif Panitia Penyelenggara Olimpiade Beijing di depan jumpa pers hari ini menyatakan, tugas-tugas utama berbagai tahap persiapan penyelenggaraan Olimpiade Beijing telah dirampungkan.

Kini tidak sampai 300 hari menjelang pembukaan Olimpiade Beijing. Selama 6 tahun sejak terpilih sebagai tuan rumah Olimpiade tahun 2008, persiapan Olimpiade berjalan dengan lancar berkat dukungan pemerintah dan rakyat yang luas. Di depan jumpa pers yang diadakan di Pusat Media Kongres Nasional Ke-17 PKT, Liu Jingmin mengatakan: "Kini pekerjaan persiapan titik berat telah dirampungkan menurut rencana. Di antara proyek pembangunan 37 stadion dan gedung olahraga yang akan digunakan untuk Olimpiade tahun depan, pengerjaan untuk 27 telah dirampungkan. Kecuali Stadion Olahraga Nasional yang akan diselesaikan pengerjaannya pada Maret tahun depan karena kebutuhan proyek upacara pembukaan, pembangunan stadion dan gedung olahraga lainnya akan diselesaikan pada akhir tahun depan menurut rencana. Konsep upacara pembukaan dan penutupan Olimpiade Beijing sudah ditetapkan. Kini gladi resik sedang dilakukan. Sementara itu, persiapan estafet obor Olimpiade juga tengah dilakukan dengan intensif."

Liu Jingmin mengatakan, pemesanan dan penjualan tiket Olimpiade berjalan lancar. Pesanan tiket di luar wilayah sudah memasuki tahap konfirmasi. Pembangunan barisan relawan Olimpiade berjalan lancar. Jumlah pemohon kini telah melampaui 670.000 orang. Persiapan Olimpiade Penyandang Cacat tahun 2008 dilakukan bersama dengan persiapan Olimpiade tahun 2008. Pembangunan fasilitas bebas hambatan untuk gedung dan stasion olahraga telah diselesaikan.

Selain itu, selama 6 tahun lebih ini, lingkungan hidup dan infrastruktur perhubungan di Beijing mengalami perbaikan nyata, mutu peradaban warga kota Beijing juga meningkat dengan nyata, kesemuanya itu telah menyediakan syarat kondusif bagi penyelenggaraan Olimpiade.

Beijing mengajukan rencana penyelenggaraan Olimpiade yang ramah lingkungan pada saat memohon menjadi tuan rumah. Beijing berkomitmen mengerjakan segala sesuatu dengan bertolak dari ide ramah lingkungan selama persiapan Olimpiade, berusaha mengurangi dampak negatif persiapan Olimpiade terhadap lingkungan. Sementara itu Beijing berkomitmen mendorong perkembangan berkelanjutan usaha pelestarian lingkungan kota.

Liu Jingmin mengatakan, dalam proses persiapan Olimpiade Beijing, Tiongkok dengan aktif melaksanakan kebijakan penyelenggaraan Olimpiade yang ramah lingkungan, misalnya menerapkan ide ramah lingkungan dalam perancangan gedung dan stasion olahraga dengan menggunakan bahan ramah lingkungan dalam pembangunan; perusahaan yang menjadi sponsor Olimpiade tidak boleh terungkap tindakan yang melanggar peraturan dan undang-undang pelestarian lingkungan; perusahaan yang menyediakan jasa boga bagi Olimpiade harus membeli produk ramah lingkungan. Selain itu, persiapan Olimpiade telah mencapai kemajuan nyata dalam mendorong usaha pelestarian lingkungan kota.

Pekerjaan keamanan Olimpiade selalu adalah salah satu tugas penting dalam persiapan Olimpiade. Liu Jingmin mengatakan, pekerjaan keamanan Olimpiade Beijing berjalan lancar.

Ia memperkenalkan pula bahwa Tiongkok telah melakukan koordinasi internasional yang luas dalam bidang keamanan Olimpiade, dalam rangka menjamin penyelenggaraan Olimpiade dengan aman dan lancar.