Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2007-12-14 13:32:35    
Beijing Jamin Kelancaran Lalu Lintas Selama Penyelenggaraan Olimpiade

cri

Seiring dengan mendekatnya pembukaan Olimpiade Beijing tahun 2008, keadaan lalu lintas Beijing semakin menjadi persoalan titik panas yang menarik perhatian umum. Di depan jumpa pers yang diadakan di Pusat Penerangan Olimpiade Beijing kemarin, Wakil Ketua Komisi Perhubungan Kota Beijing Liu Xiaoming menyatakan, selama penyelenggaraan Olimpiade Beijing tahun 2008, lalu lintas Kota Beijing akan mendapat jaminan, Beijing akan mengambil langkah terkait untuk memprioritaskan pengembangan sarana angkutan umum massal (SAUM), guna meredakan kemacetan lalu lintas sekarang. 

Liu Jianjun adalah salah seorang supir taksi, ia sering mengalami kemacetan lalu lintas, namun dia sudah terbiasa.

"Apa gunanya kalau gelisah, aku sudah terbiasa, aku selalu sabar sambil dengar radio."

Sama seperti Liu Jianjun, kebanyakan warga Beijing kerap kali mengalami kemacetan lalu lintas. Selama tahun-tahun terakhir ini, jumlah kendaraan bermotor di Beijing bertambah drastis. Kini, jumlah kendaraan bermotor di Kota Bejing sudah bertambah dari satu juta pada tahun 1997 menjadi tiga juta buah, sehingga membawa tekanan amat besar bagi lalu lintas kota.

Di depan jumpa pers yang diadakan di Pusat Penerangan Olimpiade, Wakil Ketua Komisi Perhubungan Kota Beijing Liu Xiaoming mengatakan, Kota Beijing akan memprioritaskan pengembangan sarana angkutan umum massal, menambah anggaran belanja, guna meredakan lebih lanjut kemacetan lalu lintas. Dia menyatakan, Beijing ke depan akan mempercepat pembinaan sistem angkutan umum massal. Menjelang penyelenggaraan Olimpiade Beijing tahun 2008, Beijing akan mengoperasikan sejumlah jalur kereta rel.

" Tahun depan, Kota Beijing akan mempercepat pembangunan jalur khusus bus umum, supaya membentuk jaringan lajur cepat bus umum pada tahap awal. Sementara itu, menangani dengan baik persambungan stasion bus umum dengan bus mini metro, termasuk mempercepat pembangunan terminal ganti bus dan kereta di bawah tanah, dalam rangka memudahkan para warga ganti bus dan kereta bawah tanah. "

Liu Xiaoming menyatakan pula, menanggapi masalah kepadatan yang berbeda di berbagai jalan pada jam-jam sibuk, Beijing selanjutnya akan mempercepat pengembangan sistem lalu lintas cerdas, termasuk alat navigasi, guna meningkatkan efisiensi bepergian.

Menurut prakiraan, selama penyelenggaraan Olimpiade pada tahun depan, kira-kira 600 ribu atlet, pejabat dan wisatawan luar negeri akan berkumpul di Beijing. Liu Xiaoming menyatakan, untuk menyediakan layanan yang lebih leluasa kepada para atlet dan wisatawan selama Olimpiade, Beijing akan mengambil langkah-langkah efektif guna menjamin kelancaran lalu lintas.

" Selain melakukan pengaturan dan jaminan yang diperlukan untuk mencocokkan waktu operasi sistem lalu lintas publik dengan agenda pertandingan, kami sedang merencanakan pembukaan 34 jalur khusus bus umum untuk Olimpiade, jalur-jalur tersebut akan dibuka berturut-turut sejalan dengan berlangsungnya pertandingan, menyediakan layanan yang diperlukan. "

Liu Xiaoming mengatakan, selama Olimpiade, Beijing akan membuka jalur bus umum dinas malam, membentuk jaringan angkutan umum massal yang beroperasi selama 24 jam, menyediakan layanan angkutan umum yang lebih leluasa untuk para wisatawan dan warga. Selain itu, jam operasi angkutan rel dan taksi akan diadakan pengaturan sesuai dengan berbagai pertandingan Olimpiade.