Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2008-02-23 14:59:43    
Suplai Listrik di Kabupaten yang Dilanda Bencana Dipulihkan

Kantor Berita Xinhua

Kantor Berita Xinhua dengan mengutip penjelasan pusat komando tanggap darurat terkait Dewan Negara menunjukkan, sampai kira-kira pukul nol kemarin (22/2), di semua kabupaten yang terputus aliran listrik karena bencana salju, hujan dan es telah dipulihkan pensuplaiannya.

Selain itu, pengangkutan batubara untuk pembangkit listrik dipelihara stabil, cadangan batubara pabrik suplai langsung listrik dipelihara taraf normal. Perbaikan sarana telekomunikasi di daerah bencana juga dipercepat lebih lanjut.

Pemerintah berbagai tingkat telah memperbesar alokasinya untuk menjamin kehidupan pokok massa di daerah bencana. Terhitung sampai kemarin, pemerintah delapan provinsi dan daerah otonom, yaitu Hunan, Guizhou, Jiangxi, Anhui, Hubei, Guangxi, Zhejiang dan Sichuan telah mengerahkan 7,7 juta orang untuk menanggulangi bencana, dana bantuan yang dialokasi berbagai tingkat pemerintah mencapai 1,5 miliar yuan RMB. Pemerintah setempat telah membagi-bagikan dalam jumlah besar makanan instan, air minum, bahan bakar untuk pemanasan, baju kapas, selimut kapas, dengan demikian telah menjamin pengaturan kehidupan massa korban bencana.

Kemarin, harga bahan pangan, minyak goreng dan daging-dagingan di pasar utama daerah bencana terus memelihara kestabilan, harga sayur-mayur di banyak daerah agak menurun dibandingkan beberapa hari sebelumnya dan berangsur-angsur stabil.