Menurut Kantor Berita Xinhua, media luar negeri selama dua hari ini memberitakan para pemimpin Tiongkok yang baru terpilih dalam sidang Kongres Rakyat Nasional ( KRN ) dan sidang Majelis Permusyawaratan Politik Rakyat ( MPPR ), sementara menaruh perhatian terhadap tantangan dan tugas yang dihadapi para pemimpin yang baru.
Kantor Berita AP menunjukkan, pemimpin negara Tiongkok yang baru menghadapi "tantangan berat", seperti masalah-masalah transportasi, tenaga listrik, dan perancangan administrasi.
Kantor Berita Itar-Tass Rusia, Kantor Berita Jiji Jepang dan Kantor Berita Efe Spanyol memberitakan pula pemilihan pemimpin negara baru Tiongkok.
Media luar negeri menaruh perhatian pada penutupan sidang pertama MPPR ke-11 pada Jumat lalu ( 14/3 ), dengan memberitakan terpilihnya lagi Jia Qinglin sebagai Ketua MPPR, sementara menurunkan komentar mengenai fungsi MPPR dan agenda sidang.
|