Obor Olimpiade Beijing 2008 hari ini ( 8/5 ) tiba di Puncak Qomolangma, ini adalah pertama kali dalam sejarahnya obor Olimpiade mencapai Puncak Qomolangma, puncak tertinggi di dunia dengan ketinggian 8844,43 meter dari permukaan laut.
Tim pendaki gunung Tiongkok yang beranggotakan 12 orang mulai mendaki Puncak Qomolangma pada dini hari ini dari kampnya yang berlokasi pada ketinggian 8.300 meter dari permukaan laut. Kira-kira pukul 9 lewat 10 menit waktu Beijing, pawai obor dilangsungkan di Puncak Qomolangma oleh 4 pembawa obor. Bendera Komite Olimpiade Internasional (IOC), Bendera Kebangsaan Tiongkok dan bendera Olimpiade Beijing dikibarkan di puncak tertinggi di dunia.
Setelah sukses mencapai puncak Qomolangma, bibit api Olimpiade akan disimpan di Kota Lhasa, ibukota Tibet dan akan dipadukan dengan obor Olimpiade yang akan tiba di Lhasa pada Juni nanti.
|