|
Menurut China News Servirce dengan mengutip Markas Komando Pertolongan Bencana Kabupaten Beichuan, Provinsi Sichuan, untuk mencegah terjadinya lagi wabah penyakit, banjir dan gempa susulan, mulai hari ini ( 22/5 ) semua jalan menuju Kota Kabupaten Beichuan dijaga ketat dan dilarang masuk.
Dalam gempa dahsyat Wenchuan, Provinsi Sichuan, Kabupaten Beichuan mengalami kerugiaan korban jiwa maupun luka-luka, seluruh kota Kabupaten diratakan akibat gempa. Menurut pihak resmi, Kota Kabupaten Beichuan dilarang masuk karena Danau Yansai terjadi keadaan bahaya banjir, peringatan terjadinya banjir belum dibatalkan, sementara berkemunginan terjadinya gempa susulan dalam waktu dekat dan untuk mencegah terjadinya wabah penyakit.
Kini, di luar Kota Kabupaten Beichuan sudah diadakan dua pos penjagaan yang masing-masing terletak di sekitar 2,5 kilometer dan 3 kilometer dari kota kabupaten.
|