|
Menurut Kantor Berita Xinhua, penyaluran air "danau gempa" Tangjiashan mencapai terobosan penting setelah dilakukan ledakan dua kali pada hari ini (10/6). Kini debit air penyaluran air mencapai 500 meter kubik per detik, melampaui debit air yang memasuki dana dari hulu sungai, sehingga ketinggian permukaan air danau gempa terus menurun.
Penyaluran air mencapai terobosan mulai kemarin (9/6). Wakil Direktur Eksekutif Kantor Komando Penanggulangan Bencana Banjir dan Kekeringan Negara Tiongkok, Zhang Zhitong mengatakan, survei di lokasi menyatakan, air yang disalurkan mengalir deras, sehingga batu-batu besar yang membendung penyaluran air disingkirkan, hasilnya sangat memuaskan.
|