Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2008-08-30 15:35:21    
Hu Jintao Adakan Pembicaraan dengan Presiden dan Ketua Parlemen Turkmenistan

cri

Setelah mengakhiri dengan sukses kunjungan kenegaraan di Turkmenistan, Presiden Tiongkok, Hu Jintao kemarin malam (29/08) dengan pesawat khusus kembali ke tanah air dari Ashgabat, Ibukota Turkmenistan. Sebelumnya, Hu Jintao secara terpisah mengadakan pembicaraan dengan Presiden Gurbanguly Berdymukhamedov dan Ketua Majelis Nasional, Akja Nurberdyyeva.

Ketika mengadakan pembicaraan dengan Berdymukhamedov, Hu Jintao menyatakan, mengembangkan hubungan Tiongkok-Turkmenistan yang bersahabat dalam jangka panjang, sama derajat dan saling percaya serta saling menguntungkan dan menang bersama merupakan pedoman teguh pemerintah Tiongkok. Tiongkok bersedia berupaya bersama dengan Turkmenistan mendorong perkembangan hubungan bersahabat dan kerja sama kedua negara dengan lebihbaik dan lebih cepat.

Sementara itu, Berdymukhamedov mengatakan Turkmenistan terus mengupayakan kerja sama kedua negara di bidang-bidang politik, ekonomi dan perdagangan, sosial dan budaya serta keamanan, terus menginjeksikan tenaga gerak yang baru bagi perkembangan hubungan kedua negara. Dinyatakannya, Turkmenistan berpegang teguh pada kebijakan Satu Tiongkok.

Ketika menemui Nurberdyyeva, Hu Jintao menyatakan bahwa ekonomi kedua sangat melengkapi dan potensi kerja samanya sangat besar. Memperdalam kerja sama pragmatis kedua pihak perlu dukungan dan kerja sama kuat badan legislatif kedua negara.

Dalam pertemuan, Nurberdyyeva menyatakan, Majelis Nasional Turkmenistan dengan teguh mendukung kedua negara mengembangkan hubungan bersahabat dan kerja sama.