Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2008-11-10 10:17:22    
G20 Imbau Reformasi Atas Lembaga Keuangan Internasional

cri

Sidang tahunan menteri keuangan dan gubernur bank sentral Kelompok 20 ( G 20 ) yang berlangsung dua hari ditutup di Sao Paolo, Brasil kemarin (9/11). Pernyataan bersama yang dikeluarkan sidang itu mengimbau dilakukannya reformasi mendalam atas Organisasi Moneter Internasional (IMF), Bank Dunia dan lembaga-lembaga keuangan internasional lainnya untuk dengan lebih baik menghadapi tantangan di masa depan.

Ditunjukkan dalam pernyataan itu bahwa IMF, Bank Dunia dan organisasi keuangan internasional lainnya mengambil peran penting dalam membantu stabilisasi dan penguatan sistem keuangan dunia, memperdalam kerjasama internasional, serta membantu negara-negara yang terimbas krisis finansial keluar dari kesulitan.

Sementara itu pernyataan menekankan, sistem Bretton Woods yang terbentuk pada tahun 1940-an harus direformasi secara menyeluruh agar dapat dengan lebih relevan mencerminkan pola ekonomi dunia dewasa ini, dan dengan lebih baik menghadapi tantangan di masa depan.

Ditunjukkan dalam pernyataan itu, tantangan terbesar yang dihadapi berbagai negara dewasa ini adalah bagaimana menemukan solusi mendasar bagi penyelesaian krisis finansial melalui tindakan yang terkoordinasi untuk mengurangi dampak yang ditimbulkan krisis finansial terhadap kegiatan ekonomi dunia.