Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2008-11-19 10:23:48    
Hu Jintao Jengok Fidel Castro

CRI

Presiden Tiongkok Hu Jintao kemarin ( 18/11 ) di Havana menjengok Sekretaris Pertama Komite Sentral Partai Komunis Kuba, Fidel Castro, kedua pihak mengadakan percakapan dalam waktu panjang.

Hu Jintao mengatakan, selama tahun-tahun terakhir ini, kedua negara terus meningkatkan kerja sama yang bersahabat di berbagai bidang, hubungan kedua negara telah memasuki periode baru perkembangan keseluruhan. Castro selalu memperhatikan perkembangan Tiongkok, berupaya mendorong kerja sama yang bersahabat antara kedua negara, sementara mendukung tegas pendirian Tiongkok dalam masalah-masalah penting, seperti masalah Taiwan, masalah yang berkaitan dengan Tibet dan penyelenggaraan Olimpiade. Partai, pemerintah dan rakyat Tiongkok tak akan melupakannya. Hu Jintao menegaskan, rakyat Tiongkok akan tetap mendukung perjuangan adil rakyat Kuba untuk memelihara kedaulatan negara dan menentang intervensi dari luar, Tiongkok akan menyediakan bantuan dalam kemampuannya kepada Kuba, dengan tegas mendukung usaha pembangunan sosialis Kuba.

Sementara itu, Fidel Castro menyatakan, dalam keadaan di mana krisis moneter internasional merambat, ekonomi Tiongkok tetap memelihara momentum perkembangan yang baik, hal itu menunjukkan bahwa Tiongkok adalah negara yang sudah siap sepenuhnya. Partai, pemerintah dan rakyat Kuba akan bersama dengan pihak Tiongkok untuk terus mendorong usaha persahabatan antara kedua negara.