Menurut Kantor Berita Xinhua, sejumlah jurnalis senior Amerika Serikat menilai tinggi Olimpiade Beijing yang diselenggarakan Tiongkok, dan berpendapat bahwa Olimpiade kali ini memanifestasikan sepenuhnya prestasi besar reformasi dan keterbukaan Tiongkok selama 30 tahun.
Mantan Direktur Eksekutif Departemen Internasional Kantor Berita Associated Press ?AP? yang juga mantan Pembantu Gedung Putih pemerintah Ronald Reagon John Keller hari Minggu lalu (11/8) menyampaikan ucapan selamat atas upacara pembukaan Olimpiade Beijing dan menyebut pertunjukan upacara tersebut fantastis dan luar biasa.
Dikatakannya, dibanding tahun 1979 ketika ia berkunjung di Beijing, Tiongokok kini mengalami perubahaan drastis dan mencapai prestasi luar biasa yang diakui umum.
Komentator senior Chicago Tribune Steven Chapman dalam artikelnya mengatakan, Tiongkok sejak reformasi dan keterbukaan telah mencapai prestasi yang sulit dipercaya, dan ekonomi Tiongkok mengalami pertumbuhan puluhan kali lipat. Ia mengatakan, Olimpiade Beijing menyediakan sekali peluang kepada dunia untuk secara lebih menyeluruh dan lebih tepat mengenal Tiongkok, apabila tetap memperlakukan Tiongkok dengan pandangan sempit, itu adalah tidak objektif.
|