Li Keqiang Temui Wakil Peserta Dialog Usahawan Tiongkok-AS

2019-09-11 13:00:44  

图片默认标题_fororder_lkq

PM Tiongkok Li Keqiang mengadakan pertemuan dengan wakil pihak AS pada hari Selasa kemarin (10/9) sore di Paviliun Ziguang, Zhongnanhai. Wakil pihak AS tersebut datang ke Tiongkok untuk menghadiri Dialog Usahawan Tiongkok-AS. Para wakil dari kalangan industri dan komersial serta perusahaan dan bekas pejabat tinggi AS bertukar pendapat dan mengajukan usulan pada masalah hubungan ekonomi dan perdagangan Tiongkok-AS. Li Keqiang juga ikut serta dalam pembahasan tersebut.

Li Keqiang menyatakan, Tiongkok dan AS mempunyai kepentingan bersama yang luas. Kedua pihak sebaiknya menemukan cara penyelesaian perselisihan yang dapat diterima kedua pihak menurut kesepahaman yang dicapai pemimpin kedua negara berdasarkan prinsip sama derajat dan saling menghormati dengan mengupayakan kesamaan dan mengesampingkan perbedaan.

Li Keqiang menunjukkan, pintu gerbang Tiongkok akan terbuka semakin lebar, dan tengah berupaya menciptakan lingkungan bisnis yang berorientasi pada pasar, legal dan internasional, memberikan perlakuan yang sama terhadap perusahaan Tiongkok maupun asing yang terdaftatr dalam negeri Tiongkok, dan semakin mementingkan perlindungan HaKI. Tiongkok mempunyai pasar yang luas dan menyambut perusahaan berbagai negara termasuk AS untuk memperluas kerja sama investasi ekonomi dan perdagangan dengan Tiongkok, demi mewujudkan kemenangan bersama yang saling menguntungkan dengan lebih baik.

贲月梅