Tanggapan Hangat Masyarakat Perantau Tionghoa Terhadap Pidato Xi Jinping

2019-10-01 11:50:03  

Resepsi Perayaan Peringatan HUT Ke-70 Beridirnya Republik Rakyat Tiongkok kemarin malam (30/9) digelar di Balai Agung Rakyat Beijing. Sekretaris Jendral Partai Komunis Tiongkok, Presiden Tiongkok merangkap Ketua Komite Militer Pusat Tiongkok, Xi Jinping menghadiri resepsi tersebut dan menyampaikan pidato yang penting. Masyarakat perantau Tionghoa luar negeri turut menyatakan rasa kebanggaan atas prestasi luar biasa yang dicapai RRT Tiongkok, dan bersedia mendorong usaha kebangkitan bangsa Tionghoa yang agung.

Ketua Asosiasi Tionghoa Singapura Wang Quancheng terkesan paling mendalam terhadap pidato Xi Jinping yang menghargai bangsa Tiongkok telah mewujudkan perlompatan dari Berdiri, Berkaya sampai Berjaya, dan menyambut prospek cemerlang kebangkitan meriah bangsa Tionghoa. Dikatakan oleh Wang Quancheng bahwa masyarakat perantau Tionghoa luar negeri dengan sungguh-sungguh menyaksikan ekonomi Tiongkok berkembang mantap, level teknologi terus meningkat dan kehidupan rakyat sejahtera dan selamat.

Editor Harian Xin Bao Indonesia, Bambang Suryono (Lie Zuo Hui) mengatakan, Xi Jinping dalam pidatonya menunjukkan bahwa Tiongkok akan dengan tegas menempuh jalan perkembangan secara damai, menegakkan keterbukaan terhadap dunia luar, dan bersedia bersama dengan rakyat berbagai negara untuk mendorong pembentukan umat manusia senasib sepenanggungan. Dia dengan sungguh-sungguh merasa sumbangan luar biasa yang diberikan Tiongkok kepada pemeliharaan perdamaian internasional dan regional, dan Tiongkok selalu adalah kekuatan tegas dalam masyarakat internasional demi pemeliharaan dan penjagaan perdamaian.

Sun Wei, ketua pusat komunitas masyrakat Tionghoa Cambridge Inggris mengatakan bahwa Xi Jinping dalam pidatonya menunjukkan persatuan adalah jaminan penting bagi rakyat dan bangsa Tionghoa untuk mengatakan segala kesulitan dalam perkembangan kemajuan dan mencapai kesuksesan satu demi satu. Sebagai seorang perantau Tionghoa luar negeri, dia dengan sungguh-sungguh menyaksikan bahwa hanya di bawah pimpinan partai komunis Tiongkok, rakyat berbagai etnis Tiongkok bersatu padu dan berupaya demi kebangkitan meriah bangsa Tionghoa dan mencapai prestasi yang dikagumkan seluruh dunia.

赵颖