Tiongkok Adalah Kekuatan Positif Untuk Keamanan Bahan Pangan Dunia

2019-10-16 10:03:47  

China Radio International (CRI) dalam artikelnya kemarin (15/10) menyatakan, Tiongkok adalah kekuatan positif untuk memelihara keamanan bahan pangan dunia.

Artikel memaparkan lebih lanjut strategi keamanan bahan pangan Tiongkok setelah diluncurkannya buku putih Keamanan Bahan Pangan Tiongkok pada 14 Oktober, memperlihatkan sepenuhnya sumbangan positif Tiongkok untuk memelihara keamanan bahan pangan dunia dan mendorong perkembangan bersama.

Artikel menunjukkan, rakyat Tiongkok yang berpopulasi sejumlah 1,4 miliar tidak membawa ancaman bagi keamanan bahan pangan dunia, sebaliknya menciptakan keajaiban dunia dalam menjamin keamanan bahan pangan negara besar yang berpopulasi paling banyak di dunia dengan sumber yang terbatas. Penyebab pokok keberhasilan menjamin keamanan bahan pangan Tiongkok ialah menetapkan strategi keamanan bahan pangan negara dengan mendasarkan diri sendiri, bertolak dari dalam negeri, menjamin kapasitas produksi, impor secara layak dan dukungan iptek, sehingga Tiongkok berhasil menempuh jalan keamanan bahan pangan yang berciri khas Tiongkok.

Artikel menegaskan, sebagai negara besar berkembang yang mencapai seper lima penduduk dunia, menghidupkan diri sendiri justru adalah kontribusi besar bagi dunia. Namun, di samping mengembangkan diri sendiri, Tiongkok perlu terus meningkatkan keterbukaan dan kerja sama internasional, memberi sumbangan positif bagi keamanan bahan pangan dunia, hal itu membuktikan bahwa Tiongkok memikul kewajibannya sebagai negara besar dalam menyelesaikan masalah kelaparan di lingkup seluruh dunia.

赵颖