Xi Jinping Adakan Pembicaraan Via Telepon dengan PM Ethiopia

2020-02-26 12:10:14  

Atas undangan, Presiden Tiongkok Xi Jinping mengadakan pembicaraan via telepon dengan Perdana Menteri Ethiopia Abiy Ahmed Ali pada hari Selasa kemarin (25/2). Xi Jinping menunjukkan, pada saat rakyat Tiongkok berupaya menanggulangi wabah COVID-19, Abiy dua kali menyampaikan simpatinya dan mengadakan hubungan telepon. Hal ini memperlihatkan persahabatan yang mendalam dan dukungan antara Tiongkok dan Ethiopia sebagai mitra kerja sama strategis menyeluruh. Wabah tidak akan menggoyahkan dasar kukuh perkembangan Tiongkok yang stabil dalam jangka panjang. Pihak Tiongkok bersedia terus memperkuat kerja sama kesehatan publik dan pengontrolan penyakit dengan Afrika.

Xi Jinping menunjukkan, kini negara-negara Afrika juga menghadapi banyak tantangan dalam pencegahan dan pengendalian wabah. Pihak Tiongkok bersedia menyediakan material medis termasuk reagan untuk mendeteksi virus kepada negara-negara Afrika, mempercepat pelaksanaan aksi kesehatan dari “Delapan Aksi” KTT Beijing Forum Kerja Sama Tiongkok-Afrika, mendorong pembangunan pusat pengontrolan penyakit Afrika, serta memperkuat kerja sama kesehatan umum dan pengontrolan penyakit antara Tiongkok dan Afrika. Tiongkok juga akan menyediakan jaminan kepada para mahasiswa Ethiopia dan negara lainnya yang memperdalam studi di Tiongkok seperti melindungi anak sendiri.

贲月梅