Pemerintah HK Sambut Tim Medis yang Dikirim Pemerintah Pusat Tiongkok

2020-08-03 14:11:57  

Pemerintah HK Sambut Tim Medis yang Dikirim Pemerintah Pusat Tiongkok_fororder_xg12

Pemerintah HK Sambut Tim Medis yang Dikirim Pemerintah Pusat Tiongkok_fororder_xg11

Pemerintah HK Sambut Tim Medis yang Dikirim Pemerintah Pusat Tiongkok_fororder_xg13

Pemerintah HK Sambut Tim Medis yang Dikirim Pemerintah Pusat Tiongkok_fororder_xg14

Juru bicara Daerah Administrasi Khusus Hong Kong hari Minggu (02/08) menyatakan, pemerintah Hong Kong dengan tulus hati menyatakan terima kasih kepada pemerintah pusat Tiongkok yang aktif merespons permintaan Hong Kong untuk mengirim tim medis menanggulangi lonjakan kasus virus corona di Hong Kong. Badan-badan bersangkutan Daerah Administrasi Khusus Hong Kong akan bekerja sama dengan tim medis Daratan dan secepat mungkin menyusun skema rinci demi penanganan wabah.

Sementara itu, pemerintah Daerah Administrasi Khusus Hong Kong mencatat bahwa ada orang dengan sengaja menyebarluaskan hoax di internet, yang memfitnah data genetik warga Hong Kong akan diserahkan oleh pemerintah Hong Kong ke Daratan Tiongkok. Pemerintah Hong Kong mengklarifikasi bahwa kabar itu adalah palsu dan tidak benar, dan menekankan pekerjaan yang dilakukan pemerintah Daerah Administrasi Khusus Hong Kong semuanya sesuai dengan tuntutan hukum, dukungan pemerintah pusat Tiongkok hanya untuk membantu peningkatan kapasitas pengujian virus, semua pengujian akan dilakukan di Hong Kong, sampel tidak akan dikirim ke Daratan.

Pemerintah Daerah Administrasi Khusus Hong Kong mengecam orang yang dengan sengaja menyebarluaskan hoax.

 

王伟光