|
Tentara Israel kemarin pagi melancarkan serangan militer ke dua kamp pengungsi di bagian tengah Gaza, sekurang-kurangnya 14 orang Palestina ditembak mati, di antaranya termasuk elimen radikal Palestina dan anak anak, dan puluhan orang lain luka-luka.
Pihak militer Israel mengatakan, ini merupakan aksi balasan terhadap serangan bunuh diri yang dilakukan elemen radikal Palestina di pos pemeriksaan Erez, perbatasan Gaza dan Israel Sabtu lalu, untuk memukul organisasi teror Palestina di bagian tengah Gaza.
Badan Otoritas Nasional Palestina mengecam keras aksi tentara Israel itu. Sementara itu, organisasi radikal Palestina Hamas dan Jihad menyatakan akan mengadakan pembalasan terhadap serangan Israel itu.
|