|
Menurut Kantor Berita Xinhua, juru bicara Gedung Putih Amerika Scott Mcclellan mengumumkan, Perdana Menteri Israel Ariel Sharon akan mengadakan kunjungan ke Amerika tanggal 14 April.
Menurut analisa, selama kunjungan ke Amerika itu, Ariel Sharon akan mengadakan perundingan dengan Presiden Bush mengenai rencana penarikan sepihak Israel dari Jalur Gaza dan pembangunan tembok pemisnah di daerah tepi barat sungai Yordan. Meskipun Amerika telah menyetujui rencana Sharon tersebut, tetapi Amerika khawatir apakah rencana itu sesuai dengan rencana Peta Jalan Perdamaian Timur Tengah, dan apakah rencana itu akan membawa perdamaian kepada Palestina dan Israel.
|