Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2005-01-16 14:36:33    
Faksi Utama Palestina Setuju Tingkatkan Persatuan Intern

cri

Kemarin, setelah Ketua Badan Otoritas Nasional Palestina Mahmoud Abbas menyampaikan pidato pelantikan, golongan bersenjata utama Palestina berturut-turut menyatakan untuk mengingkatkan persatuan intern.

Juru bicara Gerakan Perlawanan Islam Palestina (Hamas), Abu Sami Abuzuhri di Gaza menyambut baik atas pidato pelantikan Abbas itu. Ia menekankan, dewasa ini yang paling penting adalah mempersatukan semua rakyat Palestina untuk meneruskan dialog, menghapuskan perselisihan intern untuk menghadapi agresi Israel.

Pemimpin Organisasi Jihad Islam Palestina kemarin juga menghimbau sebelum dimulai tindakan politik apapun dengan Israel, Abbas harus terlebih dulu mendorong dialog bangsa antar berbagai golongan Palestina.

Kemarin, juru bicara Istana Presiden Mesir, Soleiman Awad menghimbau Israel terus memelihara hubungan dengan Badan Otoritas Nasional Palestina dan Ketua terpilih Abbas supaya secepat mungkin menghidupkan kembali proses perundingan perdamaian Palestina-Israel.