|
Juru bicara Departemen Amerika Serikat Richard Boucher kemarin mengatakan kepada pers, Menteri Luar Negeri Amerika Condoleezza Rice kemarin mengadakan pembicaraan telepon dengan Ketua Badan Otoritas Nasional Palestina, Mahmoud Abbas, dan memberitahukannya keadaan pertemuan Presiden Amerika Serikat George W. Bush dengan Perdana Menteri Israel Ariel Sharon yang datang berkunjung Senin lalu.
Boucher mengatakan, kemarin Rice juga mengadakan pembicaraan telepon dengan Menteri Luar Negeri Yordania, Jerman dan Rusia. Amerika akan berupaya bersama dengan berbagai pihak yang terkait, menjamin suksesnya rencana aksi unilateral Sharon supaya lebih lanjut mendorong pelaksanaan rencana Peta Jalan perdamaian Timur Tengah secara menyeluruh. Dikabarkan, dalam pembicaraan telepon, Abbas menyatakan penghargaan terhadap pernyataan Bush yang jelas menentang terhadap Israel memperluas pembangunan tempat permukiman orang Yahudi.
Ketua Komite Sentral Fatah, faksi utama PLO Farouk al Kadoumy dalam pernyataannya memperingatkan elemen ekstrimis Yahudi Israel jangan mencemarkan Mesjid Aqsa, tempat suci agama Islam.
|