Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2007-08-29 11:05:59    
Kuil Tanzhe

cri

Di sekitar kota Beijing terdapat banyak kuil kuno yang patut dikunjungi wisatawan yang datang berkunjung di Beijing, salah satu di antaranya ialah Kuil Tanzhe yang terletak di sebelah barat kota Beijing.

Kuil Tanzhe adalah sebuah kuil tua yang dibangun mengikuti kontur gunung, di sekitarnya adalah 9 puncak gunung yang tinggi. Kuil yang dibangun pada tahun 307 Masehi itu sudah bersejarah 1.700 tahun, bahkan lebih tua daripada sejarah Beijing sebagai ibukota. Pembantu kepala administrasi kuil itu, Hao Xinjian mengatakan,"Gubernur militer di Tiongkok utara pada waktu itu bernama Wang Jun. Pada tahun 307 Masehi, istrinya meninggal dan dikuburkan di daerah Babaoshan, sebelah barat kota Beijing. Pada tahun itu juga ia membangun Kuil Jiafu di sebelah barat kota Beijing untuk mendoakan kebaikan bagi istri dan negara, dan kuil itulah yang kemudian menjadi Kuil Tanzhe."

Sejak Kuil Tanzhe dibangun, banyak kaisar berkunjung ke kuil itu. Ada pula kaisar setelah naik takhta, hal pertama yang dilakukan adalah bersembahyang di Kuil Tanzhe. Berhubung perhatian khusus yang diberikan kaisar-kaisar terhadap Kuil Tanzhe, maka kuil itu mempunyai kedudukan nomor satu dibanding kuil-kuil lain di Beijing baik skala bangunannya maupun kedudukannya di kalangan agama Buddha Tiongkok.

Ciri khas Kuil Tanzhe adalah kelompok bangunannya yang besar. Seluruh kuil mengambil tempat seluas 2,5 hektar. Bangunan kuil itu memperlihatkan prinsip estetika seni bangunan Tiongkok zaman kuno yang simetris kiri kanan dan sebuah jalan poros menembus di bagian tengah. Balairung-balairung kuil itu sangat bagus tata ruangnya dan cukup megah, tak ubahnya seperti miniatur Kota Terlarang.

1 2 3