Perkenalan tentang CRISiaran Bahasa Indonesia
China Radio International
Berita Tentang TK
Berita Internasional
Fokus Ekonomi TK
Kehidupan Sosial
Olahraga
Serba-serbi

KTT ASEAN

Kunjungan Hu Jintao Ke Lima Negara Asia dan Afrika

Kunjungan Jurnalis CRI ke Guangdong

Hu Jintao Hadiri KTT G-20 dan APEC serta Lawat ke 4 Negara

Olimpiade Beijing Tahun 2008
Indeks>>
(GMT+08:00) 2008-08-13 21:25:07    
15 Medali Emas Dihasilkan Olimpiade Beijing Hari Ini

cri

Pada hari ke-5 Olimpiade Beijing hari ini (13/08) akan diperebutkan 17 medali emas, dan terhitung sampai pukul 21 hari ini sudah dihasilkan 15 medali emas.

Penampilan atlet-atlet Tiongkok dalam pertandingan hari ini sangat bagus, tim senam putri Tiongkok pada siang hari ini berhasil menggondol medali emas Olimpiade untuk beregu putri yang pertama dalam sejarah persenaman Tiongkok, perak dan perunggu masing-masing diraih oleh tim Amerika dan Rumania. Lifter Tiongkok Liu Chunhong berhasil keluar sebagai juara dengan keunggulan mutlak dalam final kategori 69 kilogram angkat besi putri , sementara mematahkan 3 rekor dunia untuk snatch, C & J dan angka total untuk kategori tersebut. Pasangan Wang Feng dan Qin Kai dari Tiongkok berhasil merebut medali emas untuk papan 3 meter ganda putra loncat indah. Dalam final tembak pistol gerak 25 meter putri , atlet Tiongkok Chen Ying berhasil merebut emas dengan hasil 208,4 ring.

Dalam lomba renang, Rice Stephanie dari Australia berhasil meraih emas dengan menumbangkan rekor dunia renang gaya berganti perseorangan 200 meter putri yang dipegang atas nama dirinya. Jago renang Amerika Phelps Michael meraih emas dengan memperbaharui rekor dunia renang gaya kupu-kupu 200 meter putra. Pellegrini Federica dari Italia memperoleh emas dengan memecahkan rekor dunia renang gaya bebas 200 meter putri. Dalam nomor estafet renang bebas 4x200 meter putra, tim Amerika yang dipimpin Phelps berhasil merebut emas dengan prestasi 6 menit 58,56 detik, yang sekaligus berarti memperbaharui rekor dunia untuk nomor tersebut.

Armstrong Kristin dari Amerika berhasil memetik emas untuk balap hitung waktu perseorangan putri sepeda jalan raya dengan prestasi 34 menit 51,72 detik . Dalam balap hitung waktu sepeda jalan raya perseorangan putra yang berakhir hari ini, pembalap Swiss Cancellara fabian berhasil meraih medali emas dengan catatan waktunya 1 jam 2 menit 11,43 detik.

Dalam pertandingan final Judo kelas 90 kg Putra yang baru berakhir, Tsirekidze Irakli dari Georgia berhasil meraih medali emas setelah menundukkan lawannya Benikhlef Amar dari Arjazair. Dalam pertandingan final Judo kelas 70 kg Putri yang baru berakhir, UENO Masae dari Jepang berhasil meraih medali emas setelah menundukkan lawannya.

Dalam final gulat gaya Greco-Roman Kelas 66kg Putra, Guenot Steeve dari Perancis berhasil keluar sebagai juara, dan meraih medali emas Olimpiade pertama untuk Kontingen Prancis. Dalam pertandingan final gulat gaya Gerco-Roman Kelas-74 km Putra, Kvirkelia Manuchar dari Georgia berhasil keluar sebagai juara dan mengantongi sebuah medali emas setelah mengalahkan Chang Yongxiang dari Tiongkok.

Sementara itu, Lifter Korea Selatan Sa Jaehyouk berhasil keluar sebagai juara dalam final kategori 77 kilogram angkat besi putra, dengan angka totalnya 366 kg, peraknya diraih lifter Tiongkok Li Hongli.