Li Keqiang Terbitkan Artikel di Harian Jerman Handelsblatt

2019-04-09 12:24:59  

XINHUA: Perdana Menteri Tiongkok Li Keqiang hari Senin kemarin (9/4) menerbitkan sebuah artikel yang ditulisnya sendiri berjudul Terbuka dan Bekerja Sama, Saling Menguntungkan dan Menang Bersama dengan dalam Harian Jerman Handelsblatt.

   Artikel tersebut mengatakan, meski pun daratan Eurasia dengan ujung Tiongkok dan ujung Eropa lainnya jauh, namun hal tersebut tak dapat menghalangi langkah kerja sama Tiongkok dan Eropa. Sejak memangku jabatan sebagai Perdana Menteri, dirinya mengunjungi Eropa hampir tiap tahunnya dan selalu dapat merasakan persahabatan antara rakyat Tiongkok dan Eropa serta momentum baik perkembangan stabil hubungan Tiongkok-Eropa dalam jangka panjang. Belum lama berselang, Presiden Tiongkok dengan sukses mengunjungi tiga negara Eropa dan mendorong kuat perkembangan hubungan Tiongkok-Eropa. Tahun ini, dirinya sendiri mengadakan kunjungan perdananya di Eropa dan menghadiri pertemuan pemimpin Tiongkok-Uni Eropa ke-21, selain dapat bertemu dengan para sahabat lama dan mengenal sahabat baru, juga untuk meneropong masa depan.

  Jauh pada tahun 1978, Tiongkok memulai proses sejarah reformasi dan keterbukaannya, dan telah mencapai prestasi pembangunan yang sangat besar. Empat puluh tahun reformasi dan keterbukaan Tiongkok juga merupakan 40 tahun perkembangan pesat kerja sama Tiongkok-Eropa.

   Pintu keterbukaan Tiongkok tak akan ditutup, justru akan semakin dibuka lebar. Semakin banyak perusahaan Eropa yang memperoleh keuntungan dari langkah reformasi dan keterbukaan Tiongkok putaran baru.

   Menghadapi bertambahnya faktor instabilitas dan ketidakpastian dalam situasi internasional dewasa ini, dan menjadi-jadinya proteksionisme, unilateralisme dan pikiran anti-globalisasi, Tiongkok dan Eropa hendaknya memelihara bersama multilateralisme dan mekanisme perdagangan bebas, membangun bersama ekonomi dunia tipe terbuka, menghadapi bersama masalah dan tantangan baru yang dihadapi perkembangan sosal manusia, dan menambah stabilitas ke dalam dunia yang semakin menonjol ketidakpastiannya dari sudut global, ketinggian strategis dan pemikiran rasional.

Pihak Tiongkok yakin, kepentingan antara Tiongkok dan Eropa jauh lebih besar daripada perselisihan. Kedua pihak sepenuhnya berkemampuan untuk menangani perselisihan degan baik, menghadapi tantangan bersama, memperluas kerja sama saling menguntungkan demi menyejahterakan rakyat Tiongkok dan Eropa.

刘立