Dubes Tiongkok untuk ASEAN: Tiongkok dan ASEAN Akan Terus dengan Teguh Mendukung Multilateralime dan Perdagangan Bebas

2020-09-15 14:27:22  

Duta Besar Tiongkok untuk ASEAN Deng Xijun hari Senin kemarin (15/9) di Jakarta, ibu kota Indonsia menyatakan bahwa Tiongkok dan ASEAN akan terus dengan teguh mendukung multilateralisme dan perdagangan bebas, selalu memelihara kerja sama erat, dan lebih lanjut memudahkan perdagangan dan kerja sama ekonomi kedua pihak.

Deng Xijun mengadakan jumpa pers virtual kemarin mengenai Pertemuan Menteri Luar Negeri Kerja Sama Asia Timur tahun 2020. Deng Xijun menyatakan hal tersebut ketika menjawab pertanyaan wartawan mengenai bagaimana memandang prospek perkembangan kerja sama perdagangan Tiongkok-ASEAN.

Menurut data statistik, kerja sama perdagangan dan investasi Tiongkok-ASEAN memelihara pertumbuhan kuat sejak tahun ini. Dalam waktu delapan bulan pertama tahun ini, volume total impor dan ekspor komoditi Tiongkok dan ASEAN tercatat 2,93 triliun Yuan RMB, meningkatkan 7% dibandingkan dengan masa sama tahun lalu. ASEAN pertama kali menjadi mitra dagang terbesar bagi Tiongkok dengan menggantikan Uni Eropa.

Deng Xijun mengatakan bahwa ini memanifestasikan keulatan hubungan perdagangan Tiongkok-ASEAN, dan juga memberi sumbangan positif kepada pemulihan ekonomi regional dan global.

Deng Xijun menyatakan bahwa Tiongkok dan ASEAN akan terus dengan teguh mendukung multilateralisme dan perdagangan bebas, selalu memelihara kerja sama erat, dan lebih lanjut memudahkan perdagangan dan kerja sama ekonomi kedua pihak. Tahun ini genap 10 tahun pembentukan zona perdagangan bebas Tiongkok-ASEAN. Sejak didirikannya, zona perdagangan bebas dengan ektif mendorong proses liberalisasi dan fasilitasi perdagangan dan investasi Tiongkok dengan ASEAN, dan menyediakan tenaga pendorong yang kuat kepada integrase dan perkembangan ekonomi kawasan.

张京华