WHO Sedang Pelajari Infektivitas dan Patogenisitas Varian Omicron

2021-11-29 12:14:08  

Organisasi Kesehatan Dunia WHO menunjukkan, dalam "ringkasan Informasi yang diketahui" yang dirilis pada hari Minggu (28/11) kemarin, ada beberapa mutasi pada varian Omicron dari virus Covid-19 yang dapat mempengaruhi kemampuan transmisi dan patogenisitasnya, tetapi masih belum jelas apakah varian Omicron ini lebih menular daripada varian lainnya, dan apakah akan menyebabkan penyakit yang lebih serius.

Sebelumnya, WHO menyatakan bahwa varian Omicron dapat meningkatkan risiko infeksi ulang. Tetapi informasi terbatas, WHO sedang melakukan penelitian dengan mitranya untuk mengenal dampak varian Omicron pada efikasi vaksin Covid-19 dan alat pengetes yang ada.

陈曦