Kemenlu Tiongkok Tanggapi Rencana Penjualan Senjata AS kepada Taiwan

2022-02-09 15:37:10  

Menanggapi rencana penjualan senjata kepada Taiwan senilai 100 juta dolar AS yang diluluskan AS baru-baru ini, juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Zhao Lijian hari Selasa (08/02) kemarin mendesak pihak AS segera mencabut rencana tersebut, menghentikan penjualan senjata kepada Taiwan dan hubungan militer AS-Taiwan, dan menekankan Tiongkok akan memberikan tanggapan yang sah dan kuat untuk menjaga kedaulatan dan kepentingan keamanan sendiri.

Zhao Lijian menyatakan, AS yang menjual senjata ke daerah Taiwan dengan serius melanggar prinsip Satu Tiongkok dan ketentuan tiga komunike bersama Tiongkok-AS, khususnya ketentuan dalam Komunike “8·17”, dengan serius merugikan kedaulatan dan kepentingan keamanan Tiongkok, hubungan Tiongkok-AS serta perdamaian dan stabilitas Selat Taiwan. Tiongkok dengan tegas menentang tindakan salah AS tersebut, dan memberikan kecaman yang keras.

Zhao Lijian menekankan, Tiongkok mendesak AS menaati prinsip Satu Tiongkok dan ketentuan yang tercantum dalam tiga komunike bersama Tiongkok-AS, segera mencabut rencana tersebut, menghentikan penjualan senjata kepada Taiwan dan hubungan militer AS-Taiwan. Tiongkok akan memberikan tanggapan yang sah dan kuat untuk menjaga kedaulatan dan kepentingan keamanannya.