Presiden Prancis Membahas Situasi Ukraina Dengan Pemimpin Rusia, Ukraina dan Jerman

2022-02-13 10:21:15  

Pada hari Sabtu kemarin (12/2), presiden Prancis Macron menelepon presiden Rusia Vladimir Putin, presiden Ukraina Volodymyr Oleksandrovych Zelensky dan PM Jerman Olaf Scholz secara terpisah, untuk bertukar pandangannya mengenai situasi Ukraina dan masalah lainnya.

 

Istana Kepresidenan Prancis dalam komunike yang dikeluarkannya pada hari yang sama mengatakan bahwa panggilan telepon antara Macron dan Putin adalah kelanjutan dari pertemuan antara pemimpin Prancis dan Rusia pada tanggal 7 Februari. Kedua belah pihak membahas cara-cara untuk memajukan pelaksanaan Perjanjian Minsk dan isu-isu yang berkaitan dengan keamanan dan stabilitas Eropa, dan menyatakan kesediaan mereka untuk melanjutkan dialog mengenai masalah ini. Macron menyampaikan kepada Putin keprihatinan negara-negara Uni Eropa dan lainnya tentang situasi saat ini.

 

Ketika menelepon dengan Zelensky, Macron menegaskan kembali bahwa dukungan Prancis pada Ukraina untuk mempertahankan kedaulatan dan keutuhan wilayahnya. Kedua pemimpin berharap bahwa dapat melakukan dialog di bawah “model Normandia”, mengimplementasi perjanjian Minsk dan mencapai solusi yang langgeng untuk wilayah Donbass di Ukraina timur.

 

Menurut komunike, panggilan telepon antaran Macron dan Scholz adalah bagian dari koordinasi erat Prancis-Jerman dalam krisis Ukraina, yang dapat menunjukkan bahwa Prancis dan Jerman memiliki pendirian yang sama pada masalah ini. Prancis dan Jerman akan melakukan pembahasan tahap selanjutnya tentang masalah Ukraina di bawah “model Normandia” untuk menjaga keamanan kolektif Eropa.